5 Cara Uninstall Aplikasi di PC
1. Cara Uninstall Aplikasi Melalui Menu Start
- Pertama, klik pada tombol Start Menu.
- Kemudian, di sana akan ditampilkan beberapa aplikasi yang sering Anda gunakan.
- Pilih salah satu aplikasi yang ingin Anda copot pemasangannya.
- Klik Kanan pada aplikasi tersebut.
- Setelah muncul jendela pilihan maka Anda bisa mengeklik tombol Uninstall.
2. Cara Uninstall Aplikasi Melalui Control Panel
- Pertama buka control panel terlebih dahulu.
- Selanjutnya pilih menu Program yang di bawahnya ada tulisan Uninstall a Program.
- Lalu, Anda akan ditampilkan semua aplikasi yang ada di PC, pilih yang mana yang akan di-Uninstall.
- Klik kanan dan pilih Uninstall.
3. Cara Uninstall Aplikasi Melalui Menu Pengaturan
Selanjutnya, Anda juga bisa menggunakan menu pengaturan yang ada pada PC. Cara ini juga dinilai lebih mudah dan juga lebih cepat sehingga tak jarang orang menggunakan menu pengaturan untuk mencopot aplikasi. Berikut cara Uninstall aplikasi di PC dengan menu pengaturan :
- Pertama, buka menu setting terlebih dahulu menggunakan Start Menu > Setting
- Selanjutnya Anda bisa menggunakan fitur Search & Cortana.
- Tekan tombol Windows bersamaan dengan tombol i pada keyboard.
- Pada Command Prompt masukkan perintah start ms-setting:
- Pada Windows Powershell masukkan perintah start ms-setting:
- Anda akan diarahkan pada suatu jendela yang Setting, selanjutnya pilih menu Apps yang dibawah-nya tertulis Uninstall, defaults, optional features.
- Lalu pilih tab Apps & Features
- Di sini, Anda akan disuguhi banyak aplikasi yang terpasang pada PC. Cari aplikasi mana yang akan Anda uninstall.
- Klik aplikasi dan klik Uninstall.
- Tunggu proses selesai, aplikasi otomatis hilang.
4. Cara Uninstall Aplikasi Melalui File di Local Disk C
Biasanya, beberapa aplikasi memiliki beberapa file sebagai programnya. Dan aplikasi tersebut disimpan pada Local Dick C di PC Anda. Cara ini lebih mudah dipahami bagi pemula karena tab Explorer sering digunakan sehingga tidak asing lagi. Berikut penjelasan caranya :
- Pertama, buka Explorer dengan menggunakan kombinasi Windows+E atau melalui ikon Explorer di taksbar.
- Selanjutnya, Klik pada Local Dick C.
- Klik pada Program Files.
- Selanjutnya di sana akan ditampilkan semua folder aplikasi yang ada di PC Anda
- Cari yang ingin Anda uninstall, lalu klik kiri.
- Di sana Anda akan menemukan berbagai file dan folder. Bisanya di paling bawah ada file Uninstall lalu klik di sana.
- Selanjutnya tinggal tunggu sampai proses selesai.
5. Cara Uninstall Menggunakan Aplikasi Pihak Ketiga ( Revo Uninstaller)
Dan yang terakhir, Anda bisa menggunakan aplikasi pihak ketiga sehingga Anda perlu mengunduh aplikasi tersebut. salah satu aplikasi yang akan kita bahas adalah Revo Uninstaller. Penggunaan aplikasi pihak ketiga ini akan membersihkan semua file dan folder sehingga tidak menyisakan sampah di komputer sehingga tidak memperlambat penggunaan komputer. Jika Anda sudah mengunduhnya maka selanjutnya adalah :
- Buka aplikasinya, dan di sana akan terdapat banyak sekali aplikasi di dalam PC
- Lalu, pilih aplikasi yang akan dicopot pemasangannya lalu klik Uninstall di bagian atas Atau bisa juga pilih aplikasi yang ditampilkan lalu klik kanan dan klik Uninstall.
- Selanjutnya, aplikasi ini akan melakukan scanning, pilih advance > scan.
- Lalu akan ditampilkan semua file yang masih tertinggal dan Anda bisa menghapusnya keseluruhan dengan klik Delete.
Kesimpulan dan Penutup
Dari penjelasan di atas maka Anda dapat memilih salah satu cara yang menurut Anda paling tepat dan paling mudah dilakukan. Pada dasarnya hampir semua versi Windows memiliki cara yang sama akan tetapi penempatannya saja yang berbeda antara versi satu dengan yang lainnya. Semoga 5 cara Uninstall aplikasi di PC tersebut dapat bermanfaat bagi Anda yang membacanya.
Posting Komentar untuk "5 Cara Uninstall Aplikasi di PC"